Senin, 01 April 2013

PSS SLEMAN BEKUK PPSM MAGELANG

Sleman, 1 April 2013 - Laga ujicoba PSS Sleman menghadapi PPSM Magelang yang digelar di Stadion Maguwoharjo Sleman berakhir dengan kemenangan PSS dengan skor 3-1 untuk tuan rumah. Dua gol di sumbangkan oleh Monieaga Bagus Suwardi dengan torehan 2 gol dan satu gol di sumbangkan oleh Anang Hadi. Gol balasan PPSM dihasilkan oleh Rengga. Laga ujicoba ini dilakukan untuk memantapkan skema permainan PSS. 


Kemenangan PSS ini diwarnai dengan lahirnya kartu merah untuk penyerang PSS Sleman asal Singapura Noh Alam Shah. Turun menghadapi PPSM Magelang dalam laga uji coba di Maguwoharjo International Stadium (MIS) kemarin (31/1), dia harus mengakhiri laga pada menit ke-76 dengan cara tidak mengenakkan. Pemain yang akrab disapa Along ini dikartu merah akibat mengemas dua kartu kuning. Kartu merah untuk Along ini membuat manajemen PSS khawatir. Sebab bisa jadi, permainan kasar dan sikap Bengal yang kerap ditunjukkan Along belum berkurang. Jika itu terjadi bisa merugikan PSS dalam mengarungi kompetisi Divisi Utama LPIS. 

Direktur Teknis PSS Bambang Nurjoko mengakui jika hal apa yang ditunjukkan Along merepresentasikan perjalanannya bersama Super Elang Jawa (Super Elja) selama satu musim, itu bakal merugikan tim. Tapi Bambang masih optimistis Along bisa sedikit mengontrol emosinya saat kompetisi mulai bergulir.’’Saya optimistis dia bisa lebih terkontrol saat musim kompetisi bergulir,” ujarnya. 

Dalam laga tersebut seharusnya PSS bisa memasukkan lebih dari 3 gol jika Budi Sudarsono yang dipercaya menjadi algojo penalti mampu melesakkan bola ke gawang, namun apa yang terjadi tendangan Budi malah melayang di atas mistar PPSM. Bambang mengatakan formasi tiga penyerang belum berjalan dengan baik. Sama sekali belum terjalin chemistry antara Along dengan Budi maupun Along dengan Monig. Dia berharap pelatih Yusak Sutanto bisa terus menyempurnakan formasi 4-3-3 racikannya. ’’Saya berharap Pak Yusak bisa segera menemukan solusinya karena kompetisi bakal dimulai dua pekan ke depan,” tandasnya. Terkait nasib gelandang bertahan Anggo Julian, mantan pemain Arema IPL ini sepertinya bakal menjadi rekrutan terakhir PSS. Meskipun hanya bermain sebentar, kualitas pria asal Denpasar Bali ini tak perlu diragukan. Untuk itu kata Bambang, Anggo 100 persen bakal direkomendasikan pada manajemen. “Anggo Julian mainnya bagus. Dia pas menjadi gelandang bertahan kami. Lihat saja sebentar lagi tim kepelatihan bakal mengirim memo ke manajer tim,” ungkap Guru SMA Stella Duce 1 (Stece) ini. 

sumber : Tribun Jogja

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berita Sebelumnya